Cara Kerja Film 3D dan Kacamata 3D

Menurut perkiraan, era film bergambar datar dan dua dimensi akan habis. Sebagai
gantinya, hadir film yang tersaji secara tiga dimensional. CHIP akan
mengulas bagaimana cara kerja dan kapan revolusi 3D ini dapat kita
nikmati secara optimal di rumah.

  • Sekitar 57 tahun yang lalu, tepatnya pada bulan Desember 1952,
    dimulai tren film 3D di bioskop. Namun, hanya dalam dua tahun, tren
    tersebut meng­hilang, terutama karena masalah teknik yang digunakan.
    Efek 3D tidak terlalu mengesankan, yang terlihat hanyalah gambar
    bayang-bayang apabila kepala sedikit bergerak. Bahkan, banyak penonton
    yang sakit kepala saat melihat tayangan 3D tersebut. Pada
    bioskop-bioskop IMax, efek 3D memang masih ada, namun hanya untuk
    film-film pendek. Tidak ada 3D untuk feature film yang berdurasi 90
    menit atau lebih.

Tampaknya kondisi ini akan segera berubah.
Semakin banyak produsen dan studio film yang memproduksi film baru
mereka tidak hanya dalam 2D, tetapi juga dalam format 3D. Bahkan, studio
film Pixar dan DreamWorks menerapkan 3D sebagai standar film animasi
mereka, seperti pada film terbaru mereka Bolt dan Monsters vs. Aliens.
Teknologi dan teknik film 3D kini sudah jauh berbeda dari teknik yang
diaplikasikan pada 57 tahun yang lalu. Pada kesempatan kali ini, CHIP
akan mengulas teknologi home theater di rumah dan korelasinya dengan
film 3D.

Teknologi video analog tidak cocok untuk 3D

Teknisnya, prinsip dasar yang menjadi basis untuk sebuah film 3D adalah reproduksi
gambar secara stereoscopic. Artinya, gambar-gambar ditampilkan secara
berpasangan, terpisah untuk masing-masing mata. Gambar-gambar ini harus
diposisikan secara proporsional satu sama lain sehingga dari kedua
gambar yang berbeda tadi, terbentuk efek gambar tiga dimensi di benak
penonton. Sebuah kacamata khusus diperlukan agar mata lebih optimal
menangkap efek gambar tiga dimensi tersebut.

Untuk menghasilkan efek 3D yang mengesankan, diperlukan sebuah sinkronisasi gambar yang
sempurna untuk mata kiri dan kanan. Jadi, seperti memutar dua film dalam
tahapan yang benar-benar sama. Pada sistem video analog yang digunakan
tahun 50an, cara ini hampir tidak mungkin dilakukan.

Persaingan empat teknologi 3D untuk memikat penonton

Seperti bidang elektronik hiburan lainnya, produsen belum sepakat mengenai standar home theater 3D yang digunakan. Saat ini, terdapat empat teknologi yang digunakan
untuk home theater 3D. Tiga di antaranya membutuhkan sebuah proyektor.
Satu lainnya memerlukan dua proyektor sekaligus.

Tiap teknologi saling berbeda, ter­utama dalam hal cara yang digunakan untuk memisahkan tampilan gambar untuk mata kiri dan kanan secara terpisah.

XPAND

hanya bekerja dengan sebuah proyektor dan lensa
pengatur cahaya. Dengan mengurangi cahaya pada salah satu mata secara
sinkron, tidak ada risiko saat mata kiri harus melihat gambar untuk mata
yang kanan. Pemisah­an tegas ini menghemat biaya teknis yang diperlukan
pada sis­tem-sistem yang lain. Sebuah layar khusus tidak diperlukan.
Namun, bioskop harus menyedia­kan kacamata yang mahal karena harus
menggunakan baterai tersendiri dan berfungsi dalam waktu tertentu saja.
Setelah itu, kacamata harus diganti.

Teknologi ini dulunya bernama nuvision dan bekerja dengan sebuah lensa pengatur
cahaya dan proyektor. Gambar diproyeksikan secara bergantian untuk mata
kiri dan kanan. Lensa pengatur cahaya yang dikendalikan melalui
inframerah dan dioperasikan dengan baterai akan mengurangi cahaya pada
masing-masing mata, terutama pada saat sebuah gambar tidak harus
terlihat oleh mata tersebut. Lantaran bekerja tanpa polarisasi,
teknologi ini dapat menggunakan jenis layar apa saja.

Image

+Tidak pakai layar perak

- Kacamata mahal

REAL D

melakukan polarisasi cahaya dan membutuhkan sebuah layar khusus yang dilapisi
dengan perak. Layar putih biasa akan menganggu polarisasi karena cahaya
menyebar saat terjadi refleksi cahaya. Sebuah Z-Filter yang berputar
akan memaksa cahaya masuk ke sebuah struktur gelombang berbentuk spiral
yang berbeda untuk setiap mata. Kacamata pasif hanya melewatkan
gelombang cahaya yang sesuai untuk masing-masing mata. Pada teknik Real
D, setiap frame seluloid ditampilkan selama tiga kali per detik untuk
masing-masing mata sehingga tidak terjadi flicker yang memutar hingga
144 gambar per detik. Pada prinsipnya, setiap DLP proyektor 144 Hz dapat
diubah menjadi sebuah sis­tem Real D. Kelebihannya, lantaran
menggunakan struktur gelombang sirkular, kualitas efek 3D tidak akan
menurun meskipun kepala dan pandangan kita dimiringkan.

Proyektor akan menampilkan gambar secara bergantian melalui Z-Filter ke sebuah layar
perak. Proyektor ini akan mengubah cahaya untuk masing-masing mata
dengan menggunakan polarisasi sirkular. Kacamata hanya untuk melewatkan
cahaya yang sesuai.

Image

+ Kepala boleh miring

- Memerlukan layar perak

DOLBY
3D DIGITAL CINEMA

memang menampilkan gambar-gambar yang terpisah untuk masing-masing mata secara bergantian. Namun, teknik ini memisahkan gambar dengan cara meng­ubah panjang gelombang cahaya. Untuk penyesuaian panjang gelombang tersebut, digunakan sebuah color filter
wheel yang telah disinkronsasi. Kacamata khusus hanya melewatkan
gelombang cahaya yang ditentukan untuk masing-masing mata dan yang
dihasilkan oleh color filter wheel. Lantaran tidak menggunakan tek­nik
polarisasi, tidak dibutuhkan layar perak. Selain itu, color filter wheel
juga mengesampingkan sebuah proyektor tambahan. Namun, teknik dan
kacamata ini sangat mahal.

Sebuah color filter yang berputar akan mengganti panjang gelombang pada gambar-gambar yang diputar secara bergantian untuk masing-masing mata. Sebuah kacamata interferensi akan

menyaring semua panjang gelombang, kecuali yang sengaja dihasilkan untuk
masing-masing mata.

Image

+ Tidak harus menggunakan layar perak

- Perlengkapanmahal

DOUBLE PROJECTION
Teknik yang diterapkan pada bioskop-bioskop Imax. Membutuhkan dua
proyektor yang masing-masing menampilkan gambar untuk mata kiri dan mata
kanan. Di sini, cahaya juga dipolarisasi, namun melalui sebuah filter
linear. Namun, efek 3D tidak akan terasa begitu kita memiringkan kepala.
Selain itu, diperlukan sebuah layar perak. Keuntungan terbesarnya
dengan dua proyektor ini adalah penggunaan dua proyektor akan
menghasilkan brightness yang memadai untuk layar yang besar.

Dua proyektor sekaligus, masing-masing untuk mata kiri dan kanan, akan
mengirim cahaya dengan polarisasi berbeda secara bersamaan ke layar
perak. Kacamata hanya untuk melewatkan gambar yang telah ditentukan
untuk mata tersebut.

Image

+ Brightness tinggi

- Kepala tidak boleh miring


3D Home Theater: inovasi yang akan hadir selanjutnya

Lantaran teknologi untuk me­nampilkan film 3D masih begitu mahal, produsen proyektor home
theater masih menahan diri. Saat ini, belum ada produk dengan teknologi
yang telah diulas tadi ditawarkan dengan harga yang terjangkau. Namun,
Pixar, DreamWorks dan banyak studio film lainnya akan segera
mengeluarkan lebih banyak film 3D. Semuanya hanyalah masalah waktu,
sampai salah satu dari keempat teknologi 3D ini merambah home theater.

Film dengan feature 3D memang tengah marak dan selalu ramai dibicarakan.
Teknologi 3D memang masih mahal untuk home theater. Namun, begitu
film-film 3D bermunculan dalam format Bluray, player yang dibutuhkan pun
bakal terjangkau oleh pasar. Jadi, setiap orang dapat menikmati
tayangan film 3D secara optimal di rumah.

CARA KERJA kacamata 3D

Kacamata ini membuat membuat gambar pada film bioskop dan televisi
seperti adegan 3 dimensi yang terjadi tepat di depan anda. Dengan objek
bergerak keluar masuk layar dan seolah menuju ke arah anda, dan tokoh
jahat yang bergerak keluar untuk menangkap dan meraih tangan anda,
kacamata 3D membuat anda merasa bagian dari adegan film, tidak hanya
seseorang yang duduk disana menonton adegan tersebut. Mengingat alat ini
mempunyai nilai entertainment yang tinggi, anda akan terkejut betapa
sederhananya sebetulnya kacamata 3D ini.

Pada artikel kali ini, kita hanya akan membicarakan dua tipe kacamata 3D
yang paling populer digunakan. Namun sebelum itu,terlebih dulu kita
cari tahu tentang sistem binocular.

Binokular (dari bahasa Latin, bi-, "dua-", dan oculus, "mata") adalah alat yang dipegang dengan tangan dan dipakai untuk membesarkan benda jauh dengan melewati tampilan dua rentetan lensa dan prisma yang berdampingan. Prisma dipergunakan untuk mengembalikan tampilan dan memantulkan cahaya lewat refleksi internal total. Binokular menghasilkan bayangan yang benar dan tidak terbalik seperti teleskop. dapat dikatakan binokular adalah dua teleskop yang dijadikan satu,menhasilkan penglihatan 3 dimensi bagi pemakainya. (sumber dari :http://id.wikipedia.org/wiki/Binokular).

Manusia lahir dengan dua buah mata dan sistem penglihatan binocular yang
sangat luar biasa. Untuk objek dengan jarak lebih dari 20 kaki (6
samapi 7 meter), sistem binocular membuat kita mudah menetukan seberapa
jauh jarak objek tersebut secara akurat. Sebagai contoh. Jika ada
beberapa objek di depan, kita akan dengan mudah mengetahui objek mana
yang lebih jauh dan objek mana yang lebih dekat, serta seberapa jauhnya
jarak objek tersebut dengan kita. Apabila anda melihat dunia dengan
sebelah mata tertutup, anda akan tetap dapat memperkirakan jarak, namun
keakuratan perkiraan jarak akan menurun.

Untuk melihat seberapa besar perbedaannya, mintalah seorang teman untuk
melemparkan bola dan coba untuk menangkap bola tersebut sementara
sebelah mata anda tertutup. Juga coba pada ruangan yang sedikit cahaya
atau pada malam hari. Pada kondisi ketersediaan cahaya sedikit,
perbedaan akan semakin terlihat. Akan lebih sulit untuk menangkap bola
hanya dengan sebelah mata terbuka di banding kedua mata terbuka.

Lakukan percobaan berikut:

Fokuskan pandangan anda pada gambar sebuah mata di bawah ini. Lalu taruh
ibu jari didepan hidung anda menghalangi pandangan. Pandangan tetap
fokus pada gambar mata tadi. Maka anda akan melihat gambar mata tersebut
berada diantara dua ibu jari. Dan jika fokus pandangan anda alihkan
pada ibujari anda, maka ibujari anda berada di antara gambar dua mata.
Jika hasil yang anda dapatkan seperti itu, maka sistem binocular anda
masih berfungsi baik.

Spoiler for Percobaan:


Sistem penglihatan binocular berdasarkan pada kenyataan bahwa dua mata
kita terpisah dengan jarak 2 inchi (5 cm). Dengan demikian setiap mata
melihat dunia dari perspektif yang sedikit berbeda, dan otak menggunakan
perbedaan tersebut untuk menghitung jarak secara akurat. Otak memiliki
kemampuan untuk mengkorelasikan dan memperkirakan posisi, jarak,
bahkan kecepatan suatu benda melalui data yang diperoleh dari sistem
binocular mata.

Dalam menonton film 3D, alasan kenapa anda memakai kacamata 3D adalah
untuk mengumpan gambar yang berbeda pada mata. Layar sesungguhnya
menampilkan dua gambar, dan kacamata menyebabkan satu gambar masuk ke
satu mata, dan gambar lainnya masuk ke mata yang satunya. Terdapat dua
sistem umum yang digunakan.

1. Kacamata Merah-Hijau atau Kacamata Merah-Biru

Sistem ini menggunakan kacamata berbeda warna. Merah/hijau atau yang
lebih umum merah/biru. Pada film 3D, proyektor akan menampilkan dua
jenis gambar sekaligus. Filter pada kacamata memperbolehkan hanya satu
jenis gambar yang masuk ke tiap-tiap mata, kemudian otak akan
menyelesaikan sisanya. Sistem kacamata berbeda warna ini mempunyai
kelemahan. Warna pada film tidak terlihat dengan baik, sehingga kualitas
gambar yang terlihat kurang begitu baik.

Spoiler for Cara
Kerja
:



Meskipun tahun 1950 dianggap sebagai era film 3 dimensi, film 3D pertama, ‘The Power of Love’, justru di buat pada tahun1922. Sejak saat itu penggunaan teknologi 3D dalam layar lebar atau televisi telah mengalami pasang surut popularitas. Dan bagi yang telah merasakan menonton film 3D ini, harus mengakui bahwa kacamata 3D sangatlah fantastis dan efisien.

2. Kacamata Polarisasi
Di Disney world, Universal studio, dan tempat 3D lainnya, metode yang digunakan adalah lensa polarisasi, karena menghasilkan kualitas gambar yang lebih baik. Dua buah proyektor memproyeksikan dua respektif pada layar, masing-masing dengan polarisasi yang berbeda. Kacamata membuat hanya satu image yang masuk ke tiap-tiap mata karena terdapat lensa dengan polarisasi berbeda.

Sebetulnya ada beberapa sistem lagi. namun karena terlalu rumit dan mahal, mereka tidak digunakan secara luas.


Cara mendownload video pada facebook

Banyak cara untuk bisa mendownload video dari facebook. Tinggal cari di google dengan keyword download facebook video. Dari semua cara yang saya baca, selalu menggunakan jasa download pihak ketiga dan tergantung browser yang digunakan. Bisa Mozilla, Safari, Google Chrome, Opera, Wyzo, IE dan lain-lain. Biar seragam, kita pakai browser Mozilla firefox saja. Oke, langkahnya seperti di bawah ini :
  1. Download Addons Facebook Video dari mozilla.

  2. Restart browser seperti yang diminta.

    download-addons-facebookvideo

  3. Setelah direstart, addons downlad facebook video sudah bisa digunakan

    download-addons-facebookvideo2

  4. Sekarang loggin ke facebook.

  5. Jika sudah, lihat video facebook yang akan di-download. Contohnya seperti gambar ini :

    facebook-video

  6. Perhatikan pada menu yang tersedia, sekarang sudah ada pilihan seperti Lihat dalam Mutu Biasa, Tandai Video Ini, Laporkan Video, Embed this Video, Customize Code, Download Video dan bahkan ada pilihan Convert Video.
    download-facebookvideo

Jadi untuk mendownload video dari facebook, silahkan klik yang pilihan Download Video. Bagaimana, sangat mudah bukan. Semoga bermanfaat dan terima kasih.


Cara Mengaktifkan 2 ID Yahoo Messenger

Ditulis oleh Ferry di kudus /pada 8 nopember 2010

Pasti diantara kalian ada yang mempunyai lebih dari satu ID YM( Yahoo Messenger). Iya kan?? Ternyata kita bisa mengaktifkan ID itu secara bersamaan. Ketika mengaktifkannya juga tidak di komputer yang berlainan, tapi dalam satu komputer. Kita bisa mengaktifkan melalui regedit. Kalian sudah tahu regedit kan? Cara ini sudah pernah saya coba dan bisa berjalan di Yahoo Messenger 8.

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Masuk regedit terlebih dahulu dengan cara klik Start kemudian Run. Atau dengan shortcut tekan Windows + R. Ketikkan “regedit”, tentunya tanpa tanda kutip dan klik OK.
  2. Pada menu Regedit, klik HKEY_CURRENT_USER atau biasa disingkat dengan HKCU.
  3. Setelah itu klik software.
  4. Dalam registry software, klik yahoo.
  5. Setelah itu klik pager, kemudian klik test.
  6. Di dalam test, klik kanan dan pilih New kemudian klik Dword Value.
  7. Beri nama “Plural” (tanpa tanda kutip) pada Dword Value tersebut.
  8. Klik dua kali pada Plural.
  9. Berikan nilai pada Value Data = 1 dengan base hexadesimal.
  10. Setelah itu tutup jendela Registry.

Selamat mencoba ya. Mudah-mudahan bisa membantu kalian semuanya. Kalau ada ilmu baru, kita sharing bersama-sama ya.


Dengan nama Allah yang Maha Pengasih, Maha Penyayang

Sabtu, 30 oct 2010

YANG DIHARAMKAN DALAM MUAMALAH

Dalam Majmu' Fatawa 28/385, Ibnu Tamiyah mengisyaratkan bahwa pengharaman semua muamalah di dalam al-Qur`an dan as-Sunnah lantaran di dalam muamalah itu ada kezhaliman, riba, perjudian, dan ketidakjelasan (gharar).

Secara lebih terperinci Dr. Rafiq Yunus al-Mishriy menginventarisir perkara-perkara yang diharamkan dalam muamalah Islam, di antaranya:

1. Riba.
Riba adalah tambahan yang diberikan karena pertambahan waktu.
Misalnya, seseorang meminjam uang senilai 100 gram emas selama satu tahun; disepakati dia harus mengembalikannya pada waktunya dengan uang senilai 110 gram emas. Ini jenis riba yang hari ini banyak dipraktikkan oleh perbankan konvensional-kapitalis.





2. Perjudian. Perjudian adalah upaya saling merugikan, hal mana pihak-pihak yang terlibat tidak mengetahui siapa yang akan mendapatkan harta mereka. Di dalam perjudian ada berbagai mudharat, yaitu: membiasakan orang untuk malas, membuat kecanduan, mendorong bobroknya
rumah tangga, dan sejatinya perjudian bukanlah aktivitas ekonomi.

3. Gharar/jahalah. Gharar (spekulasi) didefinisikan oleh para fuqaha kemungkinan, keraguan, ketidakjelasan, dan ketidakpastian; apakah akan mendapatkan suatu hasil ataukah tidak. Para fuqaha memerinci gharar menjadi beberapa jenis, yaitu:

a. Gharar fil wujud, yakni spekulasi keberadaan, seperti menjual sesuatu anak kambing, padahal induk kambing belum lagi bunting.
b. Gharar fil hushul, yakni spekulasi hasil, seperti menjual sesuatu yang sedang dalam perjalanan, belum sampai ke tangan penjual.
c. Gharar fil miqdar, yakni spekulasi kadar, seperti menjual ikan yang terjaring dengan sekali jaring sebelum dilakukannya penjaringan.
d. Gharar fil jinsi, yakni spekulasi jenis, seperti menjual barang yang tidak jelas jenisnya.
e. Gharar fish shifah, spekulasi sifat, seperti menjual barang yang spesifikasinya tidak jelas.
f. Gharar fiz zaman, spekulasi waktu, seperti menjual barang yang masa penyerahannya tidak jelas.
g. Gharar fil makan, spekulasi tempat, seperti menjual barang yang tempat penyerahannya tidak jelas.
h. Gharar fit ta'yin, spekulasi penentuan barang, seperti menjual salah satu baju dari dua baju, tanpa dijelaskan mana yang hendak dijual.

Terkait dengan gharar ini, para fuqaha menyatakan, gharar yang diharamkan adalah gharar yang terang dan banyak—seperti menjual ikan di dalam kolam, sedangkan gharar yang sedikit—seperti menjual jeruk tanpa dikupas terlebih dahulu—dimaafkan.
Perlu dicatat bahwa mudharat gharar berada di bawah mudharat riba, spt dinyatakan oleh Ibnu Taimiyah dalam Majmu' Fatawa 29/25.

4. Ihtikar. Yakni membeli barang dengan tujuan menimbunnya untuk dijual ketika harganya tinggi. Rasulullah saw. bersabda, "Barangsiapa yang menimbun, dia telah berbuat salah." (HR. Muslim, 11/43)

5. Ghubn. Yakni menaikkan harga barang melebihi harga umum (mark up). Ghubn ada dua: ghubn fahisy (jelas/besar) dan ghubn yasir (kecil).

Meskipun para ulama berbeda pendapat mengenai kadar maksimal ghubn yasir, naum mereka sepakat bahwa mark up lebih dari 33% termasuk ghubn fahisy. Ghubn fahisy hukumnya haram bagi penjual, karena adanya unsur penipuan, sedangkan bagi pembeli, menurut sebagian fuqaha dia tidak berhak mengembalikan barang yang telah dibelinya, lantaran dia tidak menanyakan terlebih dahulu kepada orang-orang yang lebih tahu/berpengalaman. Sedangkan menurut sebagian yang lain, dia berhak mengembalikan barang yang telah dibelinya.

6. Najasy. Yakni menaikkan harga barang supaya calon pembeli tertarik lantaran menduga barang yang mahal adalah barang yang baik/berkualitas. Najasy haram, tetapi jual belinya tetap sah, menurut para fuqaha. Pelaku najasy berdosa, sedangkan pembeli keliru karena tidak berhati-hati dan bertanya kepada berbagai pihak yang mengetahui harga dan kualitas barang.

7. Israf. Israf yakni melampaui batas/ berlebih-lebihan di dalam membelanjakan harta melebihi batas kebutuhan. Setiap muslim diperintahkan untuk menjauhi sikap israf dan membuang-buang harta.
Allah berfirman, "Makan dan minumlah, tetapi jangan berlebih-lebihan!"

8. Zhulm. Zhulm atau berbuat zhalim dilarang Islam dalam seluruh aspek kehidupan; termasuk dalam muamalah. Selain ayat-ayat yang telah disebutkan di depan, Rasulullah saw. bersabda, "Tidak boleh mendatangkan mudharat untuk diri sendiri maupun untuk orang lain."
(HR. Ibnu Majah).

9. Ghashab. Ghashab adalah mengambil hak orang lain secara terang-terangan, berbeda dengan pencurian yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi. Hukum ghashab haram, meskipun harta yang diambil tidak mencapai nishab pencurian.

Wallahu a'lam.


Dengan nama Allah yang Maha Pengasih, Maha Penyayang

Sabtu, 29 october 2010

BERHARAP MASLAHAT TIDAK MERUSAK KEIKHLASAN

"Shalat itu melapangkan rizki, menjaga kesehatan, mengusir marahabaya, menepis penyakit, menguatkan hati, membuat wajah cemerlang, menjadikan jiwa selalu berseri-seri, menghilangkan rasa malas, mengundang semangat anggota badan, menambah kekuatan, melapangkan dada, menutrisi ruhani, membuat hati bercahaya, menjaga nikmat, mencegah musibah, mendatangkan barokah, menjauhkan diri dari setan dan mendekatkan diri kepada ar-Rahman." Demikianlah sebagian maslahat yang ada pada shalat, sebagaimana disebutkan oleh Ibnu Qayyim al-Jawziyah.







Bagi sebagian muslim yang dangkal ilmunya, pernyataan murid Ibnu Taimiyah di atas mengandung tanda tanya. Bagaimana jika seorang muslim mengerjakan shalat dengan tujuan memperoleh berbagai maslahat sebagaimana yang disebutkan oleh Ibnul Qayyim di atas? Apakah hal itu merusak keikhlasannya? Jika hal itu merusak keikhlasan, kenapa ulama sekaliber Ibnul Qayyim bercapek-capek memaparkan berbagai maslahat shalat? Mungkinkah secara sadar Ibnul Qayyim menyebutkan sesuatu yang tidak bermanfaat atau bahkan berpotensi mencelakakan umat?

Menurut sebagian muslim yang dangkal ilmunya, orang yang mengerjakan amal ibadah dengan tujuan memetik buahnya dan memperoleh imbalan dari Allah atau keuntungan lainnya, berarti ia telah menodai tujuan sejati ibadah, yaitu mengharapkan keridhaan Allah. Menurut mereka, selagi masih ada keinginan lain di samping ridha-Nya, seseorang masih menyekutukan Allah. Musyrik.

Boleh berharap maslahat

Pendapat seperti tersebut di atas tidaklah benar. Para ulama salaf yang mendalam ilmunya sepakat bahwa syariat datang dengan membawa maslahat bagi kehidupan manusia di dunia dan di akhirat. Para ulama telah membuktikan kebenaran hal ini berdasarkan penelitian mereka terhadap al-Qur`an dan al-Hadits. Menurut mereka—bahwa syariat datang dengan membawa masalahat—selalu dapat dijumpai dalam seluruh detail syariat. Pencarian bukti-bukti seperti itu akan sangat berguna bagi pengetahuan kita, karena memang begitu banyak dalil yang membuktikan kebenaran pernyataan itu. (Al-Muwafaqat, asy-Syathibiy, 2/3-4)

Memang setiap mukallaf dilarang menjadikan amal ibadahnya sebagai alat untuk memperoleh keuntungan duniawi seperti yang dilakukan oleh orang-orang munafik. Setiap mukallaf dituntut untuk memusatkan tujuannya hanya pada kemaslahatan yang ditetapkan oleh syariat. Tetapi, ini bukan berarti kita dilarang mengharapkan kebaikan apa pun dari ibadah yang kita lakukan. Pengharapan ini sama sekali tidak bertentangan dengan konsep ikhlas, selama kita tetap berpijak di atas tuntunan dan tuntutan syariat.

Isyarat al-Qur`an dan as-Sunnah

Bagaimana mungkin kita mengatakan bahwa orang yang hendak bersuci—berwudhu atau mandi wajib—tidak boleh berkeinginan untuk membersihkan atau menghilangkan bau badan di samping niat ibadah kepada Allah? Ketika cuaca panas, bagaimana mungkin kita mencegah keinginan untuk menyejukkan atau menyegarkan tubuh? Apakah karena menginginkan hal itu kemudian kita menyebut amalnya rusak atau batal?

Apakah keliru jika kita meniatkan zakat atau sedekah yang kita keluarkan dengan tujuan menutup jurang kemiskinan, bersilaturrahim, dan berbuat baik kepada sesama? Apakah tujuan-tujuan ini bertentangan dengan keikhlasan?

Apakah orang yang telah merasakan lezat dan bahagianya beribadah mampu menepis tujuan memperoleh kenikmatan itu? Sedangkan Rasulullah saw. telah menyatakan,

وَجُعِلَتْ قُرَّةُ عَيْنِيْ فِي الصَّلاَةِ

"Dijadikan penyejuk hatiku ada pada shalat." (Silsilah Ahadits Shahihah, no. 1809)

Tidak bolehkan seorang yang mengerjakan shalat berharap dapat mencegah diri dari perbuatan keji dan mungkar. Jika tidak boleh, apa yang harus kita lakukan dengan firman Allah berikut ini?

"Dan dirikanlah shalat! Sesungguhnya shalat itu mencegah dari (perbuatan-perbuatan) keji dan mungkar." (Q.S. al-'Ankabut: 45)

Kelirukah kita mengharapkan selalu mendapatkan solusi dari berbagai masalah yang kita hadapi, rizki yang tak terduga, dan dimudahkan segala urusan kita dengan bertakwa kepada Allah? Dengan senantiasa menjalankan semua perintah-Nya semampu kita dan meninggalkan semua larangan-Nya? Jika kita keliru, lantas bagaimana kita membaca ayat-ayat berikut ini?

"Barangsiapa bertakwa kepada Allah, niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar dan memberinya rizki dari arah yang tidak disangka-sangka." (Q.S. ath-Thalaq: 2-3)

"Dan barangsiapa bertakwa kepada Allah, niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam urusannya." (Q.S. ath-Thalaq: 4)

Akhirnya ada satu ayat yang secara tegas menyanjung orang yang mencari dua kebaikan sekaligus, kebaikan dunia dan akhirat.

"Dan di antara mereka ada yang berdoa, 'Wahai Rabb kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan peliharalah kami dari siksa neraka.' Mereka itulah orang yang mendapatkan bagian dari apa yang mereka usahakan; dan Allah sangat cepat hisab-Nya." (Q.S. al-Baqarah: 201-202)

Maka tidaklah keliru jika kita mengharapkan banyak kebaikan dari amal ibadah kita. Kebaikan yang dijanjikan oleh Allah dan Rasul-Nya. Wallahul Muwaffiq.


Dengan nama Allah yang Maha Pengasih, Maha Penyayang

SABTU, 29 OCT 2010

ADA RIBA DI MLM

Seratus perusahaan MLM seratus pula model praktiknya, sehingga hukumnya pun tidak boleh disamakan begitu saja. Masing-masing mesti dikaji kasus per-kasus. Yang pasti, hukum asal segala bentuk muamalah adalah boleh. Siapa pun yang hendak terjun ke dunia kerja—apa pun itu, termasuk MLM—berkewajiban untuk mengilmui dunia yang hendak diterjuninya sebelum dia menceburkan diri ke dalamnya, jika ingin mendapatkan keridhaan Allah dan hidupnya diberkahi. Ahlussunnah sepakat, al-'ilmu qablal qawli wal 'amal (ilmunya dulu, baru bicara atau bekerja). Biasanya, jika sudah terlanjur mencebur, seseorang akan cenderung mencari-cari pembenaran atas apa yang dilakukannya, kecuali orang-orang yang mendapatkan rahmat Allah.
Dari beberapa praktik MLM yang menjamur, saya belum mendapati MLM yang selamat dari berbagai perkara yang diharamkan di dalam muamalah.

Di antara perkara-perkara yang diharamkan dan selalu ada dalam salah satu MLM—setidaknya sampai makalah ini ditulis—adalah:

1. Keluar dari Tujuan Utama Jual Beli
Tujuan utama dari membeli suatu produk/barang adalah memiliki produk/barang tersebut karena suatu kebutuhan. Saat seseorang bergabung dalam sebuah MLM, mungkin tujuan semulanya adalah mendapatkan harga murah (diskon khusus member). Namun seiring dengan bergulirnya waktu, ia akan didorong untuk mencari member baru dan mengokohkan jaringan—baik piramida, binary, maupun yang lain—ditambah dengan membeli produk sampai batas tertentu (tutup poin) untuk mendapatkan bonus. Pay to play. Jika tidak menutup poin, maka keseluruhan atau sebagian bonus akan hilang. Membeli produk demi bonus hukumnya sama dengan hukum menerima bonus.




Para fuqaha` punya kaidah, lilwasaail hukmul maqaashid (hukum sebuah sarana sama dengan hukum tujuannya) dan al-umuuru bimaqaashidiha (hukum semua perkara tergantung kepada maksudnya). Jika hukum menerima bonus jenis ini—tidak semua jenis bonus hukumnya mubah—haram, maka hukum membeli dengan tujuan mendapatkan bonus jenis ini pun haram.

2. Bonus yang riba
Dalam fatwa no. 22935 tertanggal 14/3/1425 H. Lajnah Daimah lil Buhuts al-'Ilmiyah wal Ifta` yang diketuai oleh Syaikh `Abdul`Aziz Aalu al-Syaikh dan beranggotakan Syaikh Shalih al-Fawzan, Syaikh `Abdullah al-Ghudayan, Syaikh `Abdullah al-Mutlaq, Syaikh `Abdullah al-Rakban, dan Syaikh Ahmad al-Mubaraki menyatakan bahwa belanja yang dilakukan oleh member dengan tujuan mendapatkan bonus uang dan yang lainnya termasuk riba. Dua jenis riba, fadhal dan nasi`ah ada pada transaksi tersebut. Yang demikian itu karena umumnya member berbelanja dengan tujuan menutup poin supaya mendapatkan bonus yang jumlahnya lebih besar daripada uang yang dikeluarkannya. Mengeluarkan uang yang sedikit untuk mendapatkan uang yang lebih banyak adalah riba fadhal. Mengeluarkan uang sekarang untuk mendapatkan uang di kemudian hari adalah riba nasi`ah.

3. Bonus yang gharar
Imam Muslim meriwayatkan sebuah hadits dari Abu Hurairah ra. yang berisi larangan jual beli gharar (mengandung ketidakjelasan/spekulasi). Dalam praktiknya, bonus yang dijanjikan kepada member dengan syarat tutup poin belumlah pasti alias spekulatif atau mengandung gharar. Besarnya bonus yang akan diterima oleh member dikaitkan dengan besarnya belanja downline-downline yang ada di bawahnya. Padahal besarnya belanja para downline tidaklah pasti. Bahkan belanja-tidaknya mereka pun tidak pasti. Mau menutup poin, jangan-jangan para downline tidak belanja banyak. Tidak menutup poin, jangan-jangan para downline belanja banyak.

4. Dua macam transaksi dalam satu transaksi
Ketika seseorang mendaftar menjadi member sebuah MLM dengan membayar sejumlah uang, dia mendapatkan produk/barang atau tidak mendapatkannya. Baik mendapatkan maupun tidak, dua-duanya mempraktikkan dua transaksi dalam satu transaksi. Bagi yang mendapatkan barang, mungkin barang yang didapatnya itu diperoleh atas pembayaran yang dilakukannya. Itu satu transaksi. Transaksi kedua yang dilakukannya adalah dia mendaftar untuk menjadi pencari member. Bagi yang tidak mendapatkan barang, selain dia mendaftar untuk menjadi pencari member, dia telah bertransaksi riba: membayar sejumlah uang untuk mendapatkan uang (bonus) yang lebih besar. Mengenai dua macam transaksi dalam satu transaksi—bahkan jika keduanya sama-sama boleh—dilarang oleh Rasulullah saw. sebagaimana diriwayatkan oleh Imam Ahmad, al-Bazzar, dan al-Haytsamiy.

5. Akad di atas akad
Setelah bersepakat mengenai adanya dua transaksi dalam satu transaksi, para ahli fiqh kontemporer berbeda pendapat: termasuk jenis akad apakah pencarian downline oleh member. Sebagian berpendapat, itu termasuk akad wakalah bil ujr. Dalam hal ini member menjadi agen MLM untuk menjual barang dan mencari member sehingga dia mendapatkan bonus. Sebagian berpendapat, itu termasuk akad samsarah; hal mana member menjadi broker atau makelar yang menghubungkan antara perusahaan MLM dengan member baru. Sebagian yang lain berpendapat, pencarian downline ini termasuk akad ju'alah; hal mana member mendapatkan bonus (yang masih belum jelas) apabila berhasil merekrut downline. Sampai di situ tidak bermasalah. Masalahnya adalah bonus yang didapat oleh member bukan merupakan cerminan member terikat dengan salah satu dari akad yang diperdebatkan itu. Nyatanya, member terikat dengan salah satu dari akad itu secara bertingkat. Wakalah bil ujr 'ala wakalah bil ujr 'ala wakalah bil ujr dan seterusnya, atau samsarah 'ala samsarah 'ala samsarah dan seterusnya, atau ju'alah 'ala ju'alah 'ala ju'alah dan seterusnya. Bonus yang diterima oleh member adalah persentase yang dikaitkan dengan belanja para downline yang berada tepat di bawahnya, ditambah dengan persentase yang dikaitkan dengan belanja para downlie di bawah para downline yang berada tepat di bawahnya dan seterusnya. Bonus dari downlinenya downline dan seterusnya inilah yang dipertanyakan. Dalam konsep Islam, pindahnya kepemilikan harus jelas transaksi yang mendasarinya. Jika tidak, ini termasuk mengambil harta orang lain (dalam hal ini perusahaan) secara batil. Batil dalam pengertian tidak berdasarkan aturan Islam.

6. Kebohongan Terselubung
Seringkali perusahaan MLM mengklaim, harga produk mereka lebih murah daripada harga produk sejenis yang dipasarkan secara konvensional karena dengan MLM mereka dapat memangkas bea iklan dan distribusi. Mereka sering mengatakan MLM tidak perlu beriklan. Juga, selisih antara biaya produksi dan harga jual produk non-MLM jauh lebih tinggi daripada selisih antara biaya produksi dan harga jual produk MLM. Nyatanya, beberapa MLM beriklan di media massa. Selain itu, jika dinalar dan dihitung secara cermat, selisih antara biaya produksi dan harga jual produk MLM harus tinggi. Jika tidak, perusahaan tidak akan dapat memberikan bonus jutaan rupiah, mobil mewah, rumah elit, kapal pesiar, dan lain-lain kepada member. Saya pernah menghitung. Ternyata selisih antara biaya produksi dan harga jual (harus) lebih dari 100 persen. Produk yang memakan biaya produksi Rp. 25.000,- harus dijual dengan harga di atas Rp. 50.000,- Jika tidak, bonus-bonus yang dijanjikan hanya akan menjadi isapan jempol belaka. Masih banyak lagi kebohongan-kebohongan terselubung yang seringkali dilakukan oleh member ketika memprospek calon member. Misalnya, bonus besar dengan modal kecil, mereka yang gagal adalah yang tidak bekerja keras, dan lain sebagainya.

7. Sejarah MLM
Adalah Charles K. Ponzi yang lahir di Itali pada tahun 1882. Dia bermigrasi ke Canada pada tahun 1903. Dia ditangkap karena melakukan pemalsuan dan dipenjara di sana. Sepuluh hari lepas dari penjara, kembali dia ditangkap karena melakukan penyelundupan orang ke Amerika dan kemudian ditahan penjara Atlanta. Pada tahun 1920 Ponzi dan perusahaan jasanya “Kupon Pos” di Boston menjadi perbincangan di Pantai Timur Amerika karena berhasil meraup 9,5 juta dollar dari 10.000 investor dalam waktu singkat. Ponzi menjual surat perjanjian yang berbunyi, “Dapatkan 55 sen untuk setiap sen, hanya dalam waktu 45 hari.” Ponzi kemudian disidangkan dengan tuduhan melakukan penipuan finansial dengan metode “Buble burst” (secara harfiyah berarti ledakan gelembung), dan kemudian dikenal dengan “Skema Ponzi” atau "Skema Piramida" yang menjadi cikal bakal sistem MLM.

Wallahu a'lam.

pantai losari


Senyum Senja Pantai Losari

Oleh Amril Taufik Gobel

"Sejak saya kecil, Pantai Losari merupakan pantai yang sangat indah untuk melihat sunset. Ketika tinggal di Makassar atas undangan almarhum Bapak Jenderal M Jusuf ketika masih menjadi Panglima Kodam Hasanuddin, hampir setiap hari saya diajak ke Pantai Losari. Sampai saya bertanya, apa tidak ada lagi tempat lain selain Losari ya, he-he-he…”. Demikian kata mantan Presiden RI Megawati Soekarnoputri saat meresmikan revitalisasi Pantai Losari pada 11 September 2004 lalu.

Photo credits - Ayu Ambong

Apa yang dikatakan Megawati memang tak salah.

Keindahan pantai yang terletak di sebelah barat Makassar ini memang sungguh mempesona, terlebih ketika matahari terbenam di senja hari. Secara berseloroh, seorang kawan saya pernah berkata, “Senja di pantai Losari tak akan pernah berhenti tersenyum. Pokoknya selalu tersenyum menyapa siapa saja yang menyaksikannya.”




Semburat merah jingga dari mentari yang akan rebah di kaki cakrawala memantul pada laut di hadapan pantai Losari, membawa nuansa dan pesona tersendiri bagi yang menyaksikannya. Beberapa perahu nelayan kecil nampak di kejauhan, kian memperkaya warna senja yang luruh di sana. Dan debur ombak yang menerpa lembut tanggul pantai bagaikan musik syahdu yang membawa suasana terasa kian sentimental diiringi hembusan angin sepoi-sepoi dari arah laut. Banyak fotografer yang mengabadikan kejadian ini untuk menyimpan kenangan keindahannya, akan senyum senja Pantai Losari.

Saat masih berstatus mahasiswa di Universitas Hasanuddin, Makassar sekitar 1990-1994, tempat favorit saya untuk sekadar melepaskan penat (dan mungkin indehoy bersama kekasih tercinta) adalah Pantai Losari.

Photo credits - Ayu Ambong

Pantai yang juga merupakan landmark Kota Makassar ini memang menawarkan keindahan yang sangat eksotis, terutama saat menyaksikan pemandangan matahari terbenam ketika petang menjelang. Saya masih ingat betul, sejumlah pedagang makanan bertenda berderet sepanjang kurang lebih satu kilometer di pesisir Pantai Losari. Sampai-sampai ada yang sempat menjuluki sebagai “meja makan terpanjang di dunia”. Hidangan yang disajikan pun sangat beragam, namun kebanyakan didominasi oleh makanan laut dan ikan bakar.

Salah satu hidangan khas dan unik di Pantai Losari adalah Pisang Epe’. Jenis makanan ini berupa pisang mentah dibakar, lalu dibuat pipih kemudian diberi kuah air gula merah. Untuk menambah aroma dan kenikmatan, biasanya sang penjual menambahkan durian pada campuran kuah gula merah tadi. Inilah makanan favorit saya sembari menikmati semilir angin senja yang sejuk membelai tubuh.

Saat ini warung-warung tenda yang menjajakan makanan laut tersebut telah dipindahkan ke sebuah tempat di depan rumah jabatan Walikota Makassar yang juga masih berada di sekitar Pantai Losari.

Seusai menikmati senja, tak usah risau untuk mencari tempat mengisi perut yang lapar. Dengan hanya berjalan kaki sekitar 5 menit dari Pantai Losari, anda akan menemukan pusat jajanan “tanah Anging Mammiri” di Pantai Laguna. Mulai sop konro, coto Makassar, sop Saudara, sop pallubasa, pallu mara dan ikan bakar, pisang epe, es pisang ijo, pallubutung, sari laut, bakso, nasi goreng, mie kering dan capcai bisa Anda temukan pada ratusan gerobak yang mangkal di sana. Harganya pun relatif murah, berkisar antara Rp 5.000 hingga Rp 12.500 per porsi.

Photo credits - Ayu Ambong

Oh ya, bila sempat, jangan lupa menikmati becak khas Makassar menyusuri sepanjang pinggir pantai. Sarana transportasi yang sudah hampir langka ini masih bisa kita jumpai di sana. Rasakan sensasi naik becak dengan kayuhan roda si “daeng” seraya menikmati hempasan angin lembut yang menerpa dari arah depan.

Pantai Losari tak hanya bergeliat di senja hari. Setiap minggu pagi, di sepanjang Jalan Penghibur yang tepat berada di pinggir pantai, ramai oleh orang yang berolahraga, mulai dari jogging, senam, bersepeda atau hanya sekadar jalan-jalan menikmati segarnya udara pagi. Berbagai jajanan dan aneka makanan tradisional tersedia, seperti bubur ayam, bubur kacang ijo, empek-empek Palembang, es pallubutung, es pisang ijo, soto ayam, gado-gado atau lontong sayur. Bagi Anda yang akan mencicipi tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam, cukup dengan Rp 4000 sampai Rp 6000 per porsi untuk setiap hidangan sarapan pagi ini.

Tidak terlalu sulit untuk mencapai Pantai Losari karena tempat ini termasuk berada di pusat Kota Makassar. Sejumlah angkutan umum melintasi jalur Jalan Penghibur yang berada di pinggiran Pantai Losari. Sejak direnovasi pada 2006, Pantai Losari kian bersolek, semakin bersih dan indah, sebagai salah satu ikon andalan pariwisata Kota Makassar.

Jadi tak lengkap rasanya, bila anda ke Makassar tidak mampir ke Pantai Losari dan menikmati segala romansanya…
Kudus, 20.10.2010 pkl : 20.10 wib
Bila Anda berkunjung ke Semarang, sempatkanlah untuk mampir di Masjid Agung Jawa Tengah yang terkenal dengan keindahan arsitektur dan kemegahannya. Berada di Jalan Gajah Raya, tepatnya di Desa Sambirejo, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang. Masjid fenomenal yang diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 14 November 2006 ini mulai dibangun pada 2001 dan mampu menampung tak kurang dari 15 ribu orang. Saat diresmikan, Presiden SBY menandatangani batu prasasti setinggi 3,2 m dan berat 7,8 ton yang terletak di depan masjid. Prasasti terbuat dari batu alam yang berasal dari lereng Gunung Merapi.

Photo credits - Ceppi Prihadi

Kompleks masjid terdiri dari bangunan utama seluas 7.669 m2 dan halaman seluas 7.500 m2. Paduan unik arsitektur Jawa, Timur Tengah dan Roma tergambar apik dari masjid yang juga merupakan obyek wisata terpadu pendidikan, religi, pusat pendidikan, dan pusat aktivitas syiar Islam. Lihat saja ornamen pada bagian dasar tiang masjid menggunakan motif batik seperti tumpal, untu walang, kawung, dan parang-parangan.

Ada enam payung hidrolik raksasa yang dapat membuka dan menutup secara otomatis, mengadopsi dari Masjid Nabawi di Kota Madinah. Ketika payung di halaman masjid dikembangkan, maka akan dapat menampung jamaah lebih banyak lagi, setidaknya lebih separuh dari kapasitas masjid. Pada dinding-dinding masjid tertera kaligrafi yang terukir indah. Ornamen-ornamen bernuansa arsitektur Italia terasa pula sentuhannya di beberapa bagian masjid. Bangunan utamanya beratapkan kubah besar, dilengkapi di bagian luarnya empat minaret (menara) yang runcing menjulang ke langit

Photo credits - Ceppi Prihadi

Sebuah replika beduk raksasa buatan para santri Pesantren Alfalah Mangunsari, Jatilawang, Banyumas, Jawa Barat juga menghiasi masjid. Tidak hanya itu, Anda juga bisa menemukan Quran raksasa (Mushaf Al Akbar) berukuran 145 x 95 cm tulisan tangan karya Hayatuddin, seorang penulis kaligrafi dari Universitas Sains dan Ilmu Al-qur`an dari Wonosobo, Jawa Tengah.


Di sekeliling masjid terdapat bangunan pendukung lainnya, di antaranya: auditorium di sisi sayap kanan masjid yang dapat menampung kurang lebih 2000 orang. Auditorium ini biasanya digunakan untuk acara pameran, pernikahan dan kegiatan-kegiatan lainnya. Sayap kiri masjid terdapat perpustakaan dan ruang perkantoran yang disewakan untuk umum. Selain itu, terdapat juga berbagai macam sarana hiburan seperti air mancur, arena bermain anak-anak, dan kereta kelinci yang dapat mengantarkan pengunjung berputar mengelilingi kompleks masjid.

Photo credits - Ceppi PrihadiSalah satu yang istimewa dari masjid ini adalah Menara Asmaul Husna (Al Husna Tower) dengan ketinggian 99 m. Menara dapat dilihat dari radius 5 km, terletak di pojok barat daya masjid. Di menara ini, pengunjung bisa menikmati pemandangan Kota Semarang termasuk lalu lalang kapal yang melintas maupun berlabuh di Pelabuhan Tanjung Emas melalui teropong pandang yang tersedia. Oh ya, bila Anda ingin menggunakan teropong ini mesti membayar sewa Rp 5000. Sedangkan untuk naik ke Menara, dikenakan tiket Rp 3000/orang (antara jam 08.00-17.30) dan naik menjadi Rp 4000/orang (jam 17.30-21.00). Di menara ini, tepatnya di lantai 18 juga dilengkapi Cafe Muslim. Yang menarik adalah lantai kafe itu bisa berputar 360 derajat selama 15 menit sehingga Anda bisa menikmati ragam pesona Kota Semarang dari ketinggian sembari menyantap makanan.

Untuk memasuki area masjid indah ini sama sekali tidak dikenakan biaya. Silakan menikmati eksotisme masjid kebanggaan masyarakat Jawa Tengah ini dengan menjelajahi setiap sudutnya. Anda akan melewati gerbang megah bernama Al Qanathir. Pintu gerbang itu memiliki 25 tiang sebagai simbolisasi jumlah nabi dalam Islam sebagai pembimbing umat. Pada pintu gerbang, terdapat ukiran kaligrafi Iafaz dua kalimat syahadat.

Untuk sampai ke masjid, hanya dibutuhkan waktu tempuh sekitar 15 menit dari alun-alun Kota Semarang. Jika mengendarai sepeda motor berkecepatan antara 40-60 km/jam, Anda hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit. Atau Jaraknya sekitar 800 meter dari Jalan Arteri Soekarno-Hatta yang merupakan jalan protokol.

Selamat berwisata religi ke Masjid Agung Jawa Tengah!

Anak Asuh dan Anak Angkat

MediaMuslim.InfoAnak dalam keluarga adalah buah hati belahan jiwa.Untuk anak orangtua bekerja memeras keringat membanting tulang. Anak merupakan harapan utama bagi sebuah mahligai perkawinan. Keberadaan anak adalah wujud keberlangsungan sebuah keluarga, keturunan dan bangsa setelah agama. Namun, anak adalah karunia Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala.

Tidak semua mahligai perkawian dianugrahi keturunan, generasi penerus, hingga suami-istri tutup usia. Usia perkawinan yang masih relatif muda yang belum dikaruniai anak belum tentu tak akan mendapatkan keturunan. AllohSubhaanahu Wa Ta’ala mengaruniai anak kepada Nabi Ibrahim yaitu Ismà’il dan Ishàq pada usia senja, yang pertama di usia 99 tahun, yang terakhir 112 tahun. Itu terjadi tatkala usia senja dan harapan untuk mendapatkan keturunan sampai pada titik putus. (Muhammad Asy Syaukàni, Fathul Qad?r, 3/140). Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala berfirman melalui lisan Nabi Ibrahim, yang artinya: “Segala puji bagi Alloh yang telah menganugrahkan kepadaku di hari tua (ku) Ismail dan Ishaq. Sesungguhnya Rabbku, benar-benar Maha Mendengar (memperkenankan) do’a” (QS: ‘Ibràhim: 39)

Tabanniy
Tabanniy (adopsi) adalah pengangkatan anak orang lain sebagai anak sendiri. Di jaman Jahiliyah seorang mengangkat seseorang anak lelaki sebagai anaknya dengan mendapatkan hak seperti anak kandungnya. Dipanggil dengan memakai nama ayah angkatnya dan mendapatkan warisan. Rasululloh Shallallahu ‘alaihi wa Sallam mengangkat Zaid bin Hàritsah bin Syaràh?l sebagai anaknya sebelum risalah kenabian. Para Sahabat memanggil Zaid dengan panggilan Zaid bin (anak) Muhammad hingga turun ayat: “Panggillah mereka (anak-anak angkat itu) dengan (memakai) nama bapak-bapak mereka”. (HR: Al Bukhàri).

Islam mengharamkan tabanniy (adopsi) yang diaku sebagai anak kandung, dan Islam menggugurkan segala hak yang biasa didapatkan anak angkat dari mutabanniy (orang yang mengadopsi anak).




Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala berfirman, yang artinya: “Dia (Alloh) tidak menjadikan anak-anak angkatmu sebagai anak kandung-mu (sendiri). Yang demikian itu hanyalah perkataan di mulutmu saja. Dan Alloh mengatakan yang sebenarnya dan Dia menunjukan jalan (yang benar).” (QS: Al ‘Ahzàb: 4)

Seseorang diharamkan menasabkan anak angkatnya pada dirinya. Islam menyuruh untuk menasabkannya kepada bapak kandungnya seandainya diketahui. Jika tidak, panggillah mereka ‘akh fid din (saudara seagama) atau maulà (seseorang yang telah dijadikan anak angkat). Seperti Salim anak angkat Hudzaifah, dipanggil maula ‘Abi Hudzaifah. Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala berfirman, yang artinya: “Panggillah mereka (anak-anak angkat itu) dengan (memakai) nama bapak-bapak mereka; itulah yang lebih adil pada sisiAlloh, dan jika kamu tidak mengetahui bapak-bapak mereka, maka (panggillah mereka) sebagai saudara-saudaramu seagama dan maula-maulamu. Dan tidak ada dosa atasmu terhadap apa yang kamu khilaf padanya, tetapi (berdosa) apa yang disengaka oleh hatimu”. (QS: Al Ahzàb: 5)

Islam juga melarang tawàruts (saling mewarisi) antara anak dan ayah angkat. Ketika Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala me-naskh hukum legalisasi anak angkat maka Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala membolehkan untuk menikahi istri anak angkat atau sebaliknya. Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala telah menikahkan Rasululloh dengan Zainab binti Jahsy Al ‘Asadiyyah bekas istri Zaid bin Hàritsah. Dengan tujuan -wallàhu ‘a`lam- supaya tidak ada keberatan bagi orang Mukmin untuk (mengawini) istri-istri anak-anak angkat mereka, apabila anak-anak angkat itu telah menyelesaikan keperluannya daripada isterinya (setelah talak dan habis ‘iddahnya). Sebagaimana firman Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala, yang artinya: “Maka tatkala Zaid telah mengakhiri keperluan terhadap isterinya (mencerai-kannya), Kami kawinkan kamu dengan dia supaya tidak ada keberatan bagi orang mu’min untuk (mengawini) isteri-isteri anak-anak angkat mereka, apabila anak-anak angkat itu telah menyelesaikan keperluannya daripada isterinya.” (QS: Al-Ahzab: 37)

Menasabkan silsilah keturunan bapak angkat kepada anak angkat adalah sebuah kedustaan, mencampurbaurkan nasab (silsilah keturunan), merubah hak-hak pewarisan yang menyebabkan memberikan warisan kepada yang tidak berhak dan menghilangkan hak waris bagi yang berhak. Menghalalkan yang haram: yaitu ber-khalwat (berkumpulnya mahram dengan yang bukan). Dan mengharamkan yang halal: yaitu menikah. Rasululloh Shallallahu ‘alaihi wa sallam mengancam seseorang menasabkan keturunan kepada yang bukan sebenarnya, yang artinya: “Barangsiapa yang dengan sengaja mengakui (sebagai ayah) seorang yang bukan ayahnya sedang ia mengetahui, maka Surga haram buatnya” (HR: Al Bukhàri dan Muslim)

Ihtidhàn
Ihtidhàn adalah menjadikan seseorang yang bukan anaknya untuk dididik, diasuh dan diperlakukan dengan baik. Ihtidhan berarti membiarkan anak asuh tetap menggunakan nama aslinya, tidak menasabkannya kepada orangtua asuhnya, tidak diwarisi. Semua kebaikan yang diberikan kepada anak asuh hanya sebatas pada pengertian berbuat baik kepada sesama yang memang dianjurkan oleh syari’at Islam. Anak-anak asuh tetap menjadi orang lain. Ia bukan mahram bagi keluarga yang mengasuhnya. Hal itu berarti harus memperlakukan anak asuh sesuai dengan apa yang telah disyari’atkan Islam sewaktu berinteraksi kepada orang lain yang bukan mahram.

Solusi Jitu
Adalah rahmat Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala yang Dia tulis dan syari’atkan bagi hamba-hambanya, yang Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala sediakan untuk kaum Muslimin, yaitu sabda Nabi Shallallahu ‘alaihi wa Sallam, yang artinya: “Darah susuan mengharamkan seperti apa yang diharamkan oleh darah keturunan” (HR: Al Bukhàri dan Muslim)

Keluarga yang mengasuh anak orang lain memungkinkan menjadikannya mahram dengan menyusuinya sendiri. Mengenai jumlah bilangan menyusui yang menjadikan anak orang lain mahram para Ulama berbeda pendapat. Imam Màlik meriwayatkan dari ‘Ali, ‘Ibnu Mas’ùd, ‘Ibnu ‘Umar dan ‘Ibnu ‘Abbàs, tidak menentukan jumlah bilangan hanya menyusu saja dengan alasan keumuman ayat 23 dari surat An Nisà’, pendapat ini diikuti oleh Sa’id bin Al Musayyib. ‘Urwah bin Az Zubair dan Az Zuhri. Tidak terhitung mahram kecuali jika disusui kurang dari tiga kali, menurut Imam Ahmad bin Hanbal, Ishàq bin Ràwaha, ‘Abù ‘Ubaid dan ‘Abù Tsaur, diriwayatkan dari ‘A’isyah, Ummul Fadhl, Abdullàh bin Zubair, Sulaiman bin Yasàr dan Sa’id bin Jubair. Hal ini berdasarkan hadits, yang artinya: “Satu hisapan atau dua tidak menjadikannya mahram” (HR: Muslim).

Imam Asy Syàfi’i dan para pengikutnya berpendapat, tidak termasuk mahram jika disusui kurang dari lima susuan berlandaskan pada ayat yang di-naskh artinya: “Sepuluh kali susuan menjadikan mahram” Ayat ini lalu di-naskh dengan lima susuan. Dan hadits perintah Rasululloh Shallallahu ‘alaihi wa sallam kepada Sahlah binti Suhayl untuk menyusui Sàlim sebanyak lima kali. Persusuan yang menjadikan mahram manakala bayi masih berumur kurang dari dua tahun menurut kesepakatan Jumhurul Ulàmà’. Lihat Tafsirul Qurànil Azhim oleh Al Hàfizh `Imàduddin Ismà`il bin Katsir, 1/303. (Al Hàfizh `Imàduddin Ismà`il bin Katsir, Tafsirul Qurànil Azhim 1/510, dan Abul Walid Muhammad bin Rusyd Al Qurthubiy, Bidàyatul Mujtahid wa Nihàyatul Muqtashid, 2/26-28)

(Sumber Rujukan: Tafsirul Qur’anil Azhim, Ibnu Katsir)





Hadits Adzan dan Iqomah Bagi Bayi Yang Baru Lahir (Hadits Lemah)

MediaMuslim.Info – Pada kesempatan kali ini, kita akan mencoba meluruskan pemahaman mengenai sebuah hadits yang amalannya sangat populer dikalangan masyarakat kita. Berikut arti dari Hadits Adzan di telinga kanan si bayi dan iqomah di telinga kirinya maka anak itu kelak tidak akan diganggu jin: “Barang siapa dianugrahi anak kemudian ia adzan di telinga kanannya dan iqomah di telinga kirinya maka anak itu kelak tidak akan diganggu jin”

Hadits ini maudhu.
Ibnu Sunni meriwayatkan dalam kitab Amalul Yaumi wal-lailati halaman 200, dan juga Ibnu Asakir II/182, dengan sanad dari Ibu Ya`la bin Ala ar-Razi, dari Marwan bin salim, dari talhah bin Ubaidillah al-Uqali, dari Husain bin Ali.

Sanad Tersebut Maudhu` sebab Yahya bin Ala dan Marwan bin Salim deikenal sebagai pemalsu Hadits. Disamping itu, dalam periwayatan hadits diatas ada semacam unsur meremehkan atau mengagampangkan masalah. Hal itu diutarakan oleh al-Haitsami dalam kitab Majma az Zawa`id IV/59, Hadits tersebut diriwayatkan oleh Abu Ya’la dan dalam sanadnya terdapat Marwan bin Sulaiman al-Ghifari, yang oleh muhadditsin riwayatnya ditinggalkan atau tidak diterima.

Almanawi pensyarah kitab al-jami`ush shaghir berkata: Hadits ini dalam sanadnya terdapat Yahya bin Ali alBajali ar-Razi. Adz Dzahabi dalam kitab adh Dhuafa` wal-Matrukin berkata: “Ia pendusta dan pemalsu ” Itulah yang dinyatakan oleh Imam Ahmad.

Menurut Muhammad Nashiruddin Al-Albani, kepalsuan diatas tidak banyak diketahui ulama. Buktinya banyak ulama kondang yang mengutarakan hadits diatas tanpa menyebutkan kemaudhu`an da kedha`fannya. Hal ini terutama dilakukan oleh ulama penulis atau pembuat kitab kitab wirid atau kitab kitan fadha`il. Misalnya, Imam Nawawi mengungkapkan hadits tersebut dengan perawi Ibnu Sunni. Namun tanpa memberi isyarat atau komentar kedha`ifan dan kemaudhu`an nya.




Begitu pula dengan pensyaratan yakni Ibnu Ala. Ia pun tidak menyinggung tentang sanadnya sama sekali. Setelah itu datanglah ulama generasi berikutnya yakni Ibnu Taimiyah yang dapat dilihat dalam kitab al-Kalimuth Thayyib yang diikuti oleh muridnya Ibnu Qayyim yang diutarakan dalam kitab al Wabilush Shayyib. Namun keduanya menyinggung seraya berkata bahwa dalam sanadnya terdapat kedha`ifan.

Setelah keduanya, datanglah generasi ulama berikutnya atau bahkan semasa dengan keduanya, tetapi tidak menginggung atau bahkan diam seribu basa dalam mengontari sanad hadits tersebut.

Pada prinsipnya, sekalipun keduanya (Ibnu Taimiyah dan Ibnu Qayyim) telah terbebas dari aib mendiamkan hadits atau riwayat dha`if, namun tetap tidak bebas dari pengungkapan kedha`ifan suatu hadits. Maksudnya, apabila mengetahui kedha`ifan hadits tadi mengapa mereka masih mengutarakannya? Itu berarti hanya merupakan pernyataan kedha`ifan hadits tersebut dan bukannya menunjukan kemaudhu`an nya. Apabila tidak demikian maka sudah sepantasnya kedua imam yang agung itu tidak mengutarakan hadits tersebut diatas. Inilah yang pasti akan di pahami oleh orang orang yang meneliti dan mau menelaah kitab atau karya tulis kedua imam tadi.

Yang membuat Muhammad Nasiruddin Al-Albani khawatir ialah para ulama generasi sesudah beliau menjadi terkecoh hingga dengan lantang berkata: “Tidak apa-apa karena hadits dha`if pun dapat dipakai untuk mengamalkan fadha`ilu-a`mal (amalan amalan yang mulia). Yang terjadi kemudian bahkan hadits itu dijadikan penguat hadits dha`if lainnya dengan meremehkan syarat mutlak yang harus ada yaitu hendaknya hadits tersebut tidak terlalu dha`if derajatnya. Sebagai bukti ialah apa yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi dengan sanad dha`if dari Abi Rafi` yang berkata: Aku telah melihat Rasululloh ShallAllohu ‘alaihi wa Sallam mengumandangkan adzan pada telinga Hasan bil Ali ketika dilahirkan oleh Fatimah binti Muhammad.

Imam Tirmidzi berkata Hadits ini shahih dan hendaknya di amalkan dengan dasar hadits tersebut. kemudian pensyarahnya yakni al-Mubar Kafuri setelah menjelaskan kedha`ifan sanad nya dengan dasar pernyataan para ulama, berkata: Apabila ditanya; bagaimana mungkin dapat diamalkan sedangkan hadits itu dha`if, maka jawabannya ialah: Memang benar hadits tersebut dha`if, akan tetapi menjadi kuat dengabn adanya riwayat lainnya yaitu hadits dari Husain bin Ali, yang di riwayatkan oleh Bau Ya`la al-Maushili dan Ibnu Suni”

Coba kita perhatikan, Bagaimana mungkin hadits menjadi kuat atau dapat dikuatkan dengan adanya hadits maudhu? Dari mana datangnya kaidah tersebut? Sungguh yang demikian itu tidak ada kamusnya dalam sejarah para muhadditsin pada masa lalu hingga hari Qiyamat nanti. Menurut Muhammad Nasiruddin Al-Albani, yang demikian ini dapat terjadi tidak lain karena tidak mengenal kemaudhu`an hadits Husain bin Ali diatas dan juga karena terkecoh oleh komentar atas termuatnya riwayat tersebut dalam karya tulis ulama terkenal atau ulama yang dianggap menjadi panutan.

Memang benar untuk menguatkan hadits Abi rafi yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi itu adalah: adanya riwayat atau hadits atau hadits Ibnu Abbas yaitu: “Sesungguhnya Rasululloh ShallAllohu ‘alaihi wa Sallam telah mengumandangkan adzan pada telinga Hasan bin Ali ketika lahir dan mengumandangkan iqamah pada telinga kirinya. (Hadits tersebut telah dikeluarkan oleh Baihaqi dalam kitab Syi`b Iman berbarengan dengan hadits Hasan bin Ali)

Kemudian Baihaqi berkata: “Kedua hadits tersebut dalam sanadnya terdapat kedha`ifan”. Pernyataan baihaqi tersebut telah diutarakan oleh Ibnu Qayyim dalam kitab at-Tuhfah halaman 16.

Namun tampaknya sanad hadits ini lebih baik ketimbang sanad hadits Hasan bin ali yang dapat dijadikan kesaksian atau penguat bagi hadits Rafi tadi. Bila demikian masalahnya, maka riwayat inilah sebagai penguat adanya adzan pada telinga sang bayi saat dilahirkan seperti tercantum dalam hadits Rafi riwayat Imam Tirmidzi tadi. Adapun mengenai mengumandangkan iqomah pada telinga kiri adalah riwayat gharib (asing).

Namun kita kembali lagi pada pernyataan Imam Baihaqi bahwa “Kedua hadits tersebut dalam sanadnya terdapat kedha`ifan”. Dan Bagaimana mungkin hadits menjadi kuat atau dapat dikuatkan dengan adanya hadits maudhu? yang menurut Muhammad Nasiruddin Al-Albani, yang demikian ini dapat terjadi tidak lain karena tidak mengenal kemaudhu`an hadits tersebut dan juga karena terkecoh oleh komentar atas termuatnya riwayat tersebut dalam karya tulis ulama terkenal atau ulama yang dianggap menjadi panutan. Wallahu a`lam bish showab

(Sumber Rujukan: Silsillah hadits2 dhoif dan maudhu, Hadits NO 321, Asy-Syaikh Nasiruddin Al Albani)



Alas Kaki Cina sesaki Pasar Lokal

ACFTA, Alas Kaki China Sesaki Pasar Lokal


ACFTA, Alas Kaki China Sesaki Pasar Lokal

VIVAnews - Kawasan perdagangan bebas ASEAN-China mulai terasa di Tanah Air. Produk impor asal negeri Tirai Bambu itu perlahan tapi pasti semakin membanjiri pasar-pasar lokal.

Menteri Perindustrian MS Hidayat mengungkapkan pada Februari 2010 impor asal China terkait ACFTA naik puluhan miliar rupiah. "Lebih dari Rp 20 miliar," kata Hidayat dalam seminar dan Konferensi Ekonomi Nasional (SKEN) 2010 di Bandung, Kamis 18 Maret 2010.

Meski begitu, kata Hidayat, pada beberapa produk-produk yang dikhawatirkan akan membanjiri Indonesia, komposisi nilai impornya masih sangat sedikit dibandingkan produk lainnya. Dari 6 produk yang dianggap mengkhawatirkan, baru 2 produk di mana skema bea masuk FTA berada di atas penggunaan skema MFN.

“Dari enam produk hanya produk alas kaki dan makanan serta minuman saja yang skema bea masuk FTA-nya berada di atas penggunaan skema MFN,” paparnya.




Untuk nilai impor produk alas kaki dan makanan serta minuman yang menggunakan skema AFCTA pada Februari 2010 ini, telah mencapai angka diatas Rp 25 miliar. Sedangkan yang menggunakan Skema MFN, nilai impor kedua produk tersebut berada di bawah Rp 10 miliar.

“Hingga saat ini, penggunaan skema FTA oleh produk konsumsi impor asal China masih belum signifikan walaupun secara keseluruhan mulai mengalami peningkatan secara perlahan-lahan,” katanya.

Untuk barang-barang impor dari China non ACFTA, lanjutnya, masih didominasi oleh barang modal dan bahan baku penolong yang digunakan oleh industri dalam negeri yang selalu meningkat setiap tahunnya. Sedangkan barang konsumsi dari Cina masih sedikit jika dibandingkan nilai barang modal dan bahan baku penolong.

Sementara itu Edi Putra Irawadi, Deputi Menko Perekonomian Bidang Perdagangan dan Perindustrian, mengatakan walaupun impor dari China berkurang, akan tetapi barang-barang produksi China masih beredar dalam jumlah yang banyak di Indonesia. Barang tersebut kebanyakan tidak datang langsung dari China, melainkan lewat negara-negara lain seperti Malaysia, Filipina, dan Thailand.

“Masih banyaknya peredaran barang China tersebut di Indonesia membuat para pengusaha terus mengeluh. Karena akan berbahaya apabila secara nilai barang impor China menurun akan tetapi volume meningkat,” katanya.

Menurut Edi, apabila volume barang Cina tersebut terus meningkat di pasar, maka harga barang akan semakin menurun. “Dengan turunnya harga barang-barang tersebut akan dikhawatirkan terjadi dumping dan subsidi,” tegasnya.

Saat ini, lanjutnya, pemerintah sedang mengupayakan untuk menjaga ketidakstabilan tersebut. Salah satu upaya yang dilakukan, sesuai yang tertera dalam Undang-undang Kepabeaan, pemerintah berhak untuk melakukan investigasi terhadap tempat-tempat yang masih mengedarkan barang-barang China tanpa izin.

Fenomena dalam mengurus SIM




Just share aja ya....
Kemaren tuh ( tgl 20.02.2010) saya barusan aja mengurus perpanjangan SIM (Surat Ijin Mengemudi). weh yang disitu (maksudnya di kantor Polisi) tertulis dengan jelas (karena besar) "Dilarang adanya percaloan dalam pengurusan SIM" ee.... malah polisinya sendiri yang nyalo.., bener2 nih ye polisi kurang....... 80 ribu jadi 120ribu. (jadi 150% nya dong). Gila...

Ceritanya begini teman2 :
Saya masuk kantor polisi, langsung parkir motor. dan masuk ke dalam ( Tempat mengurus SIM),
terus saya cari tuh ya bagian pendaftaran utk perpanjangan SIM. dan ternyata pas kebetulan gak ada di tempat. setelah tunggu beberapa saat, saya pun menanya pada orang yang juga lagi mengurus SIM. bilangnya sih lagi kebelakang. terus langsung aja saya nanya sama pak polisi yang kebetulan lewat. " maaf pak, Bagian pendaftaraannya kok gak ada ya?, Saya mau mengurus perpanjangan SIM".
LAngsung aja bapak polsi tsb minta SIM dan KTP Asli saya. tunggu bentar ya mas.
Smbil menungu saya ketemu ma teman yg kebetulan mengurus perpanjangan SIMjuga. kemudian saya tanya ," habis berapa mas?". 80 ribu bilangnya.
Tak lama kemudian pak polisi yang meminta KTP ma Sim saya datang memanggil saya dan meminta uang 120ribu. terus terang saya kaget, terus saya bilang " lho pak teman saya kok cuna 80 Ribu aja", dengan santai pak pl tsb bilang " lho mase kan gak usah test2 segala, tinggal foto aja". kemudian saya bilang " lho klu gitu saya tak mengurus sendiri aja pak". jawabnya " lho wong sudah terlanjur saya uruskan kok". dan akhirnya walaupun dengan berat hati akhirnya aku bayar juga 120 ribu nya. Tapi tak lama kemudian saya dipanggil utk foto dan SIM nya jadi.
sedangkan teman saya yg bayar 80 ribu tsb harus mennggu lagi.

jadi kesimpulannya ;
* Mengurus perpanjangan SIM beaya cuma 80 ribu. (melalui test mata rp 20 ribu, dAN BAYAR lainnya 60ribu).
* JIka anda tidak terburu2 ( ada waktu longgar) Mending mengurus aja sendiri, gak usah dititipka ke pak polisinya (lumayan kan selisih 40 ribu bisa buat beli jajan ).
* Jika ditawari atau mungkin mau diminta SIM dan KTP anda sama pakpolisi yang ada, langsung aja bilang, " pak saya mau ngusus perpanjangan yang melalui test aja".
* Mengurus perpanjangan SIM , syarat nya cuma fotokopi KTP ( bat menyesuaikan alamat SIM dengan KTP) sama fotokopi SIM ( Buat bukti klu masa berlaku SIM mau/ sudah berakhir).
* Langsung aja setelah bawa fotokpi SIM + KTP ( dilengkapi amplop tentunya) pergi aja ke ruang utk test mata. dari sini anda akan di arahkan ke tempat pembayaran.
* Dalam mengurus perpanjangan SIM, jika anda terlambat kurang dari 1 th, tidak ada denda. klu lebih beaya = megurus SIM baru.


utk info lengkapnya : http://www.polri.go.id/indexwide.php?op=izinadm&type=00&id_rec=2

Google Buzz Saingi FAcebook & Twitter



Diposting pada Kamis, 18-02-2010 | 20:38:10 WIB

New York - Untuk menyaingi Facebook, Twitter dan aplikasi jejaring sosial lainnya pada hari Selasa (8/2) Google mengumumkan peluncuran jejaring sosialnya, Google Buzz, yang akan bergabung dengan layanan Gmail.

Google Buzz akan memungkinkan pengguna membagikan pembaruan status, gambar-gambar dan video dalam lampiran baru yang akan terlihat di Gmail. Juga memungkinkan pengguna lainnya, teman-teman - berkomentar tentang status, memberikan rekomendasi dll.

Menurut video pengenalan yang dipajang di YouTube, Google memajang fitur-fitur dalam aplikasi baru. Dibandingkan dengan Facebook dan situs jejaring sosial lainnya, Buzz tampaknya memungkinkan penggunanya untuk berintegrasi dengan fitur-fitur yang lebih kaya dalam penerbitan, seperti mengaitkan video YouTube yang membuka dalam aplikasi Buzz dan memungkinkan pengguna untuk menyelipkan lebih dari satu gambar.



Google Buzz juga tersedia dalam bentuk mobil seperti smartphones dan lainnya. Versi mobil Buzz juga menggunakan GPS dan fitur lokasi dari telpon, memungkinkan pengguna menerbitkan lokasinya bersama terbitannya.

Google mengatakan fitur Buzz hanya tersedia sekitar satu persen bagi pengguna Gmail pada Selasa, tetapi akan menyediakan sepenuhnya bagi pengguna pada akhir minggu depan.

Jejaring sosial adalah wilayah yang paling luas dan pesat berkembang di Internet. Facebook melaporkan pada Desember 2009 memiliki lebih dari 350 juta pengguna aktif - tiga kali lebih banyak daripada penggunanya tahun lalu, Agustus 2008, ketika mencapai 100 juta pengguna.



Soft Drink Pemicu Kanker Pankreas

image

Tahukah Anda akan bahaya soft drink? Orang yang mengkonsumsi soft drink dua kali atau lebih dalam seminggu ternyata beresiko tinggi terkena kanker pankreas. Kenyataan ini merupakaan hasil penelitian yang dilakukan pada 60.000 orang di Singapura oleh University of Minnesota, sebagaimana dikutip dari Reuters.

"Gula jadi biang keladi. Namun, orang yang minum soda berpemanis secara teratur sering memiliki kebiasaan lain yang berakibat buruk pada kesehatan," kata Ketua Penelitian Mark Pereira dari University of Minnesota.

Menurut peneliti tersebut, tingginya kadar gula dalam soft drink dapat meningkatkan insulin dalam tubuh yang memacu pertumbuhan sel kanker pankreas. Insulin merupakan pemacu produksi gula yang dibuat dalam pankreas.



Pada jurnal Cancer Epidemiology, Biomarkers and Prevention, Pereira dan rekannya mengatakan bahwa dia memonitor 60.524 orang pria dan wanita di Singapura Chinese Health Study selama 14 tahun. Selama itu, kanker pankreas berkembang dalam diri 140 relawan. Mereka yang minum soft drink dua kali atau lebih dalam seminggu beresiko terkena kanker pankreas 87 persen lebih tinggi.

Kanker pankreas adalah salah satu jenis kanker yang mematikan dengan 230.000 kasus di dunia. Sebanyak 37.680 warga AS didiagnosa terkena jenis kanker ini, 34.290 jiwa diantaranya meninggal. Bahkan, menurut The American Cancer Society, kemungkinan hidup selama lima tahun si penderita kanker pankreas hanya sekitar 5 persen.

Susan Mayne dari Yale Cancer Centre, Yale University di Connecticut pun menyatakan hal senada.

"Meski penelitian ini menemukan resiko, penemuan berdasarkan pada sejumlah kecil kasus dan menyisakan pertanyaan apakah itu merupakan gabungan sebab akibat atau tidak," kata Mayne, yang bekerja di jurnal yang dipublikasikan oleh American Association for Cancer Research.

Mayne menambahkan, konsumsi soft drink di Singapura juga dikaitkan dengan efek buruk kesehatan dari aktivitas merokok dan konsumsi daging merah yang tak terkendali. Sementara, penelitian lain mengaitkan kanker pankreas dengan konsumsi daging yang dibakar atau gosong. Tak hanya itu, sejumlah peneliti percaya tingginya asupan gula memicu kanker. Sebab sel tumor menggunakan lebih banyak glukosa dari pada sel-sel lain.
(ant/@Y)

Peterseli si Pereda Batuk



image

Peterseli atau parsley tak hanya bermanfaat untuk bumbu dapur atau hiasan makanan saja. Tumbuhan yang dikenal dengan nama latin Petroselinumm Crispum itu ternyata adalah herba yang telah dikonsumsi berabad-abad lamanya. Si hijau yang cantik ini juga memiliki kandungan vitamin dan mineral yang tinggi, terutama vitamin A dan C.

Peterseli dapat berguna sebagai pereda batuk dan demam. Caranya dengan merebus 15 gram daun peterseli bersama 2 gelas air sampai mendidih selama 15 menit. Kemudian dinginkan dan saring. Minum air saringan itu sekaligus, untuk meredakan batuk serta demam Anda.




Air perasan peterseli juga bermanfaat menjaga kestabilan kandungan minyak bagi Anda yang memiliki kulit berminyak. Caranya, lumatkan peterseli segar dengan sendok kayu hingga keluar cairan atau sarinya. Campurkan dengan satu sendok madu. Lalu oleskan pada kulit wajah, diamkan selama 20-30 menit dan basuh dengan air hangat. Bilas lagi dengan air dingin dan keringkan dengan handuk. Lakukan setiap hari.

Demi menjaga kesegarannya, peterseli boleh dibekukan. Cuci bersih, iris halus dan simpan di lemari pendingin.

Namun perlu diketahui, peterseli tak baik jika dikonsumsi berlebihan, kandungan minyaknya bersifat toksik, dapat menyebabkan keracunan. Khusus bagi wanita hamil dan menyusui tak dianjurkan, sebab dapat menyebabkan kontraksi rahim. Demikian juga dengan penderita gangguan ginjal, karena dapat mengiritasi jaringan ginjal.
(berbagai sumber/@Y)

Bila Si Kecil Terserang Flu

16 Februari 2010 | 17:14 wib
image

TAK tega rasanya melihat si kecil gelisah akibat terserang pilek dan batuk. Terlebih jika gejala ini disertai dengan demam. Demikian juga yang Anda rasakan bukan? Kekhawatiran yang berlebih justru tidak akan memberikan penyelesaian yang baik. Karena itu, khususnya para ibu, baiknya mengetahui langkah tepat apakah yang yang harus diambil ketika berada dalam situasi itu.

Influensa (flu) dan common colds (pilek) sebenarnya merupakan dua gejala berbeda yang sama-sama disebabkan oleh virus. Namun gejala flu lebih berat dibanding gejala pilek. Misalnya disertai demam yang lebih tinggi. Bila buah hati Anda mengalaminya, segera berikan asupan cairan yang lebih banyak dari biasanya. Jika disertai demam, berikan juga parasetamol.

Akan tetapi di dunia medis, tak ada obat batuk dan pilek untuk bayi dan anak kecil. Itulah sebabnya mengapa di negara-negara maju, obat batuk pilek telah dilarang untuk bayi dan anak kecil. Obat sebenarnya dari gejala ini adalah daya tahan tubuh anak sendiri.



Beberapa cara dapat dilakukan untuk menghentikan penularan virus ini di dalam rumah Anda. Antara lain cucilah tangan dengan benar, pakailah masker bagi si sakit dan buanglah tisu bekas ingus ke tempat sampah tertutup. Pemberian air susu ibu (ASI) ekslusif pada bayi hingga usia 2 tahun terbukti berhasil meningkatkan daya tahan tubuh dan menurunkan angka infeksi pada bayi dan anak kecil.

Kunyit Dapat Ringankan Flu

Ramuan tradisional juga dapat Anda gunakan jika bayi terserang pilek atau bersin-bersin. Dengan bahan dasar kunyit, ramuan ini dapat meringankan derita si kecil. Caranya mudah, cukup siapkan kunyit, minya kelapa dan minyak telon.

Ambil sesendok makan parutan kunyit, tambahkan sedikit minyak kelapa. Lalu, campuran itu di atas kompor kurang lebih satu menit. Kemudian taruh parutan pada piring atau mangkuk dan tambahkan minyak telon. Tunggu hingga hangat kuku sebelum dibalurkan ke wajah si sakit, tepatnya di daerah T dan di embun-embun bayi. Ramuan ini dapat diberikan dua jam sekali agar cairan dihidung mengental dan anak dapat kembali bernafas lega.

Cara memunculkan emoticon di facebook






Ini sebuah terobosan terbaru dari tips cara memunculkan emoticon facebook hehehe... Seperti yang kita tahu emoticon ini sangat berguna untuk mengekspresikan kita sedang gimana gituh... seperti halnya di ym ajah, cuman sayang memang emoticon fb ini sangat sedikit dan tidak beranimasi pula, ini sangat disayangkan sekali, berbeda tentunya dengan ym emoticon beranimasi dan banyak pula hehehe... Trik ini saya temukan pertama kali dari sang pemilik blog yang berkomen di postingku yang bertajuk daftar emoticon facebook, nah sungguh sangat suatu keberuntungan bagi saya tentunya. Tips ini juga hanya berlaku bagi pengguna browser firefox sajah, karena disini kita memanfaatkan plugin firefox. Untuk lebih lengkapnya ikuti aja langkah-langkahnya di bawah ini:

apabila berhasil akan seperti ini:




  • situs facebook mesti dalam keadaan tertutup pada saat firefox dijalankan

  • Download & Instal Greasemonkey add-on for Firefox

  • Just click here

  • add Facebook ChatBar click here

  • setelah add on diinstall, jangan lupa untuk merestart firefox

  • Selanjutnya Install Script Ini, agar Greasemonkey dapat ditampilkan pada Facebook Chat Emoticons

  • Just click here

  • Sumber : Etalase ilmu
  • Membekali Anak saat ada tekanan dari teman



    Anak yang memiliki citra diri yang positif dan konsep diri yang baik, biasanya akan lebih terlindungi saat menghadapi peer pressure.

    Sudah hampir seminggu, Melissa (5 tahun) tampak lebih murung dan pendiam. Sepulang dari sekolah, kebanyakan waktunya dihabiskan untuk mengurung diri dikamar. Dia pun jarang terlihat belajar bersama kedua adiknya, Verliro (3 tahun) dan Dito (4 tahun). Padahal biasanya, Melissa yang selalu meraih ranking pertama atau kedua di kelas ini, gemar mengajak adik-adiknya belajar. Selidik punya selidik, Fery (42 tahun), ayah Mellisa, akhirnya berhasil mengetahui penyebab perubahan sikap Melissa. Akhir - akhir ini teman - teman sekolahnya suka mengejek Mellisa lantaran ada rambut - rambut putih mirip uban, yang terselip diantara rambutnya. “Aku sedih , mereka bilang, kecil-kecil ubanan. Kenapa mereka begitu ya Pa ? Padahal aku tidak pernah jahat dengan mereka,” tutur Mellisa pada ayahnya.

    Kisah diatas adalah contoh kasus peer pressure yang secara nyata terjadi pada kehidupan anak. “Peer pressure memang mempunyai pengaruh besar pada anak usia sekolah. Tapi, itu merupakan hal yang normal. Beberapa anak mempengaruhi anak lain untuk melakukan perilaku tertentu, ”kata Dr. Gail Saltz, psikiater dari New Tork Presbyterian Hospital. Namun peer pressure juga bisa berupa hal positif, seperti tekanan untuk dapat menunjukkan prestasi yang baik. “Tekanan seperti ini biasanya terjadi pada anak usia sekolah dasar. Peer pressure biasanya lebih kearah kompetensi, bukan lagi kepemilikan barang seperti usia anak TK. Sementara untuk remaja, peer pressure lebih ke bagaimana orang menerima dia, apakah dia cukup popular diantara teman-temannya? Tambah Felicia Irene, M.Psi, psikolog perkembangan anak dari Lembaga Psikologi Terapan UI. Populer itu artinya, sambung Irene, dia bisa diterima oleh banyak temannya, atau nyambung dengan teman-teman sebayanya.

    Jika yang dialami anak adalah peer pressure positif, mungkin tidak masalah. Tetapi jika yang terjadi sebaliknya, orang tua perlu mengetahui bentuk tekanan seperti apa yang tengah dialami anak. Salah satu caranya adalah dengan komunikasi, anak menceritakan apa yang dialami kepada orangtuanya. “Tetapi kalau anak tidak menceritakannya, orangtua bisa melihat dari perubahan-perunahan yang terjadi pada anak,”kata Dr S.R Retno Pujiasri Azhar M.Si, psikolog perkembangan anak dari Universitas Indonesia. Misalnya, anak mendadak berubah menjadi pemurung atau pemalu. Atau tiba - tiba anak selalu menolak diajak melakukan sesuatu bersama-sama, padahal biasanya tidak begitu.” Hal-hal seperti itu bisa menjadi indikasi apakah anak mengalami peer pressure atau tidak sambung Felicia.



    Bekal Anak
    Saat menghadapi peer pressure, anak yang memiliki citra diri yang positif dan konsep diri yang baik, biasanya akan lebih terlindungi dibandingkan anak yang memiliki citra diri yang tidak baik.”Karena itu, sejak bayi dan balita, orang tua harus memberikan masukan - masukan yang positif. Caranya adalah dengan memberikan apresiasi untuk setiap hal-hal yang baik yang dilakukan oleh anak. Jika anak melakukan kesalahan, jangan langsung dicap sebagai anak nakal atau anak bodoh. “Orangtua harus berusaha untuk tidak menggunakan kata-kata yang negatif.” Felicia menjelaskan. Kalaupun harus menghukum anak, orangtua perlu memberikan pengertian, mengapa hal itu perlu dilakukan.

    Sebaliknya, beberapa hal justru dapat menyebabkan anak lebih rentan untuk terjebak dalam menghadapi peer pressure negatif. “Biasanya anak yang rentan adalah anak yang pemalu dan tidak pernah diberi dorongan untuk membuka diri. Memang ada anak yang pemalu, tetapi kalau didorong untuk membuka diri, sedikit demi sedikit bisa berkurang, walaupun tidak sepenuhnya. Kedua, anak yang berasal dari keluarga yang tidak sehat. Ketiga, adalah anak yang memiliki kecemasan tinggi dan sedikit-sedikit merasa takut,”paparnya.

    Agar peer pressure dapat diarahkan menjadi hal yang positif, Irene menganjurkan agar orang tua mengajarkan kepada anak, bagaimana memilih teman. Mana yang baik dan perlu didekati, dan mana teman – teman yang perlu dihindari. “ Dengan teman – teman yang baik, peer pressurenya diharapkan juga positif. Oleh karena itu, orang tua perlu juga mengenal teman – teman anaknya. Namanya anak – anak kan, mungkin penilainnya belum bisa obyektif.” katanya.

    Sesekali teman – teman yang kelihatan akrab dengan anak, diundang ke rumah. Bisa juga dengan sekali – kali mengantar anak jika diundang oleh temannya. Kesempatan tersebut, juga bisa dimanfaatkan oleh orangtua untuk bisa berkenalan dengan orangtua dari temannya itu. “Dengan adanya hubungan kekeluargaan dengan orangtua temannya diharpkan pergaulan anak mengarah kepada peer pressure yang positif, “ jelas Felicia.

    Agar bisa memilih teman, anak pun harus belajar untuk mau berteman dengan siapa saja. “ Kalau anak bisa berteman dengan siapa saja, ketika anak dimusuhi oleh satu pihak, dia tidak merasa sendirian karena masih bisa bermain dengan teman yang lain,” katanya. Anak juga harus mempunyai kemampuan sosial yang bagus.

    Kemampuan sosial yang bagus berarti, bisa berempati dengan kesulitan orang lain. Dia pun bisa memilih kapan harus mengikuti teman atau tidak. “Social skill yang baik juga berarti kemampuan untuk bekerjasama dengan orang lain dan belajar untuk tidak senantiasa dituruti keinginannya. Tetapi, dia juga harus belajar untuk tidak menjadi ‘keset’ yang selalu mau jika disuruh temannya. Jadi egois tidak boleh, terlalu toleransi juga tidak boleh. Harus seimbang,” tambahnya.

    Anak juga dituntut untuk memiliki kepekaan terhadap emosinya sendiri. Misalnya, kalau anak merasa tidak nayaman dengan seseorang karena diperlakukan tidak enak, dia perlu menyadarinya, kalau perlu mengungkapkannya kepada orang yang dia percaya. “Kepekaan emosi seperti itu bisa diasah sejak kecil,” sambungnya.

    Komunikasi dan Keterbukaan
    Retno mengatakan, tips paling gampang dan kuno adalah keterbukaan dan komunikasi. “ Kalau orangtua sudah terbiasa menjalin komunikasi dengan anak, mengkomunikasikan apa yang boleh, apa yang tidak, anak akan terbiasa untuk tidak mendendam, tetapi dia bisa mengatakan pada orangtuanya,” tambahnya. Menurutnya, seringkali komunikasi tidak jalan, karena orangtua sudah mempunyai penilaian tertentu dibenaknya. Sebaliknya anakpun sudah mempunyai penilaian lain, sebelum bertemu orangtuanya. Seringkali orangtua terlalu cepat menghakimi perilaku anak tanpa dia mau mendengarkan pendapat atau keinginan anak tentang suatu hal.

    Dalam memberi komentarpun yang dinilai bukan kepribadian anak. Misalnya, anak ingin dibelikan sepatu. Biasanya orangtua langsung bereaksi menanggapi permintaan anak dengan langsung menyatakan boleh atau tidak boleh. Sebaiknya, orangtua menanyakan terlebih dahulu kenapa anak memerlukan sepatu baru. Padahal, anak perlu diberitahu kenapa sesuatu itu boleh dilakukan atau tidak boleh dilakukan olehnya. “Kenapanya itu yang perlu diberitahu pada anak,” sambungnya.

    Namun, karena pengasuhan itu adalah proses, komunikasi yang erat dengan anakpun tidak akan terjadi serta merta tetapi perlu dibiasakan sejak dini. Proses situ akan dimulai dari rasa percaya dan keterbukaan antara anak dan orangtua. Keterbukaan itu termasuk membicarakan apa yang diharapkan orangtua terhadap anaknya. Orangtua harus memberitahu kepada anaknya, apa yang dia inginkan dari anaknya.

    Anakpun perlu diberi kesempatan untuk mengutarakan apa pendapatnya. “Dan kalau itu tidak dibina dari awal, lalu tahu – tahu anak diharuskan untuk ini dan itu, anak akan bertanya ? Lho selama ini kemana saja, kok tahu – tahu aku diminta harus ini harus itu. Hal itu yang kemudian berpotensi menjadi konflik antara anak dan orangtua. Anak jadi merasa kalau orangtua tidak memahami dia dan orangtua merasa anak susah sekali untuk diberitahu,” ungkap Retno panjang lebar.

    Sebaliknya, jika anak sudah terbiasa terbuka, dan tahu apa yang diinginkan orangtuanya, kalaupun dia melakukan kesalahan karena tidak bisa menolak tekanan teman – temannya, biasanya dia pasti akan menceritakannya pada orangtua. Dengan begitu, orangtua pun bisa memberikan nasihat pada anaknya, jika lain kali dihadapkan pada situasi serupa, apa yang harus dilakukan.

    Retno menekankan, “Komunikasi adalah inti dari pengasuhan. Karena dengan komunikasi, orangtua sebenarnya bisa mencek apa yang terjadi pada anaknya. “ Karena itu, jika anak tidak dibesarkan dengan pola komunikasi yang terbuka akan sulit bagi mereka menghadapi berbahai hal dalam hidupnya, termasuk peer pressure.


    Apa yang bisa dilakukan orang tua ?

    Dr. Gail Saltz memberikan tips agar orangtua dapat membekali anak menghadapi peer pressure.

    * Dorong anak untuk melakukan banyak kegiatan yang produktif. Karena ketika anak memiliki banyak waktu kosong, anak akan mempunyai lebih banyak kesempatan untuk hang out. Sebagi gantinya, isilah hari – harinya dengan kegiatan yang produktif yang disukainya. Dengan demikian kemungkinan anak terlibat masalahpun lebih terbatas.
    * Jadilah sumber informasi bagi anak. Ingatkan padanya bahwa setiap tindakan pasti ada konsekuensinya, entah itu nilai buruk, suka membolos, main games terlalu lama, dan lain sebagainya. Katakan padanya, bahwa Anda menyayanginya dan peduli akan dampak hal tersebut bagi dirinya kelak.
    * Jangan menggurui tindakan ini biasanya cenderung membuatnya ingin melawan daripada mengikuti apa yang dikatakan.
    * Ajari anak cara menghindari peer pressure negatif, tanpa membuatnya dimusuhi temannya.

    Selamat Datang di blog saya